logo
Back to List
Artikel

Sambangi Kapolda Riau, MUKI Riau Siap Bersinergi

thumbnail

PEKANBARU, Dewan Pengurus Wilayah Majelis Umat Kristen Indonesia (DPW-MUKI) Riau menyambangi Kapolda Riau Irjen Pol M Iqbal di Kantornya bertempat di Jl. Patimura kota Pekanbaru Pada, Rabu, (8/3/2023)

Sekretaris DPW MUKI Riau Adams Dragmoon menyampaikan, bahwa rombongan pengurus DPW menyambangi Kapolda Riau dalam rangka mempererat jalinan silahturahmi antara Polda Riau dan DPW MUKI Riau yang saat ini dipimpin oleh Drs John Pieter S., MT sebagai Ketua DPW MUKI Riau. 

"harapan MUKI Riau agar dapat bersinergi dengan Polda Riau berkaitan dengan kewenangan Polda Riau dalam menjaga ketertiban dan keamanan khususnya antar umat beragama dan kesetaraan hak umat kristen dalam beribadah serta dapat mengedukasi kepada masyarakat,"Jelas Adams dalam keterangan tertulisnya yang diterima mediapesisirnews

Selain itu, MUKI Riau juga berencana akan menjalankan Lembaga Bantuan Hukum (LBH) sebagai wadah Advokasi Hukum yang akan bergerak di seluruh Kabupaten dan Kota yang ada Di Riau, sehingga MUKI Riau meminta dukungan agar dapat bersinergi dengan Polda Riau sebagai Aparat Penegak Hukum (APH). 

Turut hadir dalam audiensi tersebut diantara nya yakni, Gunawan Sembiring (Wakil Ketua I), Frans Sirait (Wakil Ketua II), Erlina Asni Tampubolon (Bendahara), Angelina Carolina (Wakil Ketua III), Magdalena Bonie (Wakil Ketua IV), Florida Herawati. (Ketua Biro Hukum dan Advokasi), Lucida Malau. (Wakil Sekretaris II), Efriyanti Malau. (Wakil Sekretaris IV), Pdt. Ricson Sitorus, M.Div. (Ketua Dewan Pengawas), Pdt. Dr. Jonedy Umboh, M.Th, MA

profil
Super Admin
Published at 09 Mar 2023
Bagikan Artikel facebook-icon facebook-icon
Komentar 0

Artikel Lainnya

thumbnail
Rapat Persiapan Akhir Panitia Pendidikan Kader MUKI
Kegiatan TOT bagi pa...
Selengkapnya 11 Sep 2020
thumbnail
Mengenal (Sepintas) Umat Kristen dan Gereja Protestan di Indonesia
Oleh: Jerry Rudolf Sirait...
Selengkapnya 12 May 2020
thumbnail
Himbauan
Shalom dan Selamat Pagi...
Selengkapnya 25 Mar 2020
thumbnail
Rapat Diperluas DPP MUKI: Jangan berhenti untuk melakukan Konsolidasi Organisasi
MUKI.OR.ID-Jakarta. Jangan b...
Selengkapnya 08 May 2020